-

Rabu, 11 April 2018

Ketahui yang akan terjadi dalam tubuh bagi penderita gagal ginjal

Ketahui yang akan terjadi dalam tubuh bagi penderita gagal ginjal,- Ginjal merupakan organ tubuh yang berfungsi untuk menyaring darah. Ginjal juga memiliki tugas untuk mengontrol tekanan darah serta memproduksi sel darah merah dalam tubuhmu. Oleh karena itu jika kamu mengalami penyakit gagal ginjal, maka sudah bisa dipastikan jika semua organ vital tubuh yang membutuhkan pasokan darah bisa terganggu

Sebenarnya, hal apa saja yang bisa terjadi dalam tubuhmu saat kamu mengalami gagal ginjal? berikut adalah penjelasannya.

Detak jantung tak teratur
Ketika ginjalmu tidak bisa berfungsi atau gagal, maka ginjalmu tidak mampu melepaskan bahan kimia seperti kalium, asam, dan fosfat yang berfungsi untuk mengatur keseimbangan detak jantung serta menguatkan otot jantung.

Tulang rapuh
Orang yang menderita gagal ginjal biasanya tulangnya akan semakin lemah dari ke hari. Hal ini disebabkan karena penyakit gagal ginjal akan membuat darah menjadi lebih asam yang membuat kerusakan saraf serta jaringan tulang memburuk.

Anemia
Anemia merupakan gangguan yang akan pasti terjadi ketika kamu mengalami gagal ginjal.
Anemia adalah suatu kondisi di mana tubuh akan memiliki lebih sedikit sel darah merah dari biasanya. Saat ginjalmu terganggu, maka produksi hormon yang disebut dengan Erythropoietin menurun. Padahal hormon ini diperlukan untuk mengatur produksi sel darah merah.

Libido seksual menurun
Gagal ginjal bikin libido seks menurun? Bisa jadi. Sebab ketika kamu mengalami gagal ginjal, maka produksi darah termasuk ke alat vital akan menurun sehingga membuat performa seksmu juga akan berkurang.

Minggu, 08 April 2018

penyebab kamu bersendawa terus-menerus

penyebab kamu bersendawa terus-menerus,- Beberapa daerah di Indonesia menganggap bahwa sendawa adalah hal yang tidak sopan. Sehingga kamu harus menutup mulut dan meminimalkan suara saat sendawa terjadi

Jika sendawa yang terjadi hanya sekali, tentu tidak masalah. Namun bagaimana jadinya jika kamu sendawa terus-menerus? Tentu saja hal ini adalah kejadian langka. Dan apa yang jadi penyebabnya?

Intoleransi terhadap makanan tertentu
Saat tubuhmu tidak bisa menoleransi suatu makanan dan tidak tercerna dengan baik, maka sendawa ini akan selalu muncul.

Kontaminasi bakteri
Pertumbuhan bakteri yang berlangsung di usus halus akan membuatmu mudah sendawa. Sebabnya, kondisi ini akan mempengaruhi duodenum (bagian usus halus yang berada tepat di bawah perut) yang pada gilirannya menyebabkan sendawa konstan.

Selain kondisi tersebut, sendawa tak berujung juga dipengaruhi kondisi psikologis yang kemudian berujung dengan kondisi saluran cernamu

Maag
Sendawa yang berlebihan bisa jadi tanda maag. Apalagi jika disertai dengan sensasi terbakar di dada. Konsumsi makanan berlebihan, obesitas, dan seringnya konsumsi makanan pedas jadi penyebab awalnya.

Gejala kanker
Sendawa berlebihan juga bisa menjadi gejala awal kanker kerongkongan. Paparan asam kronis di kerongkongan ini bisa jadi sebabnya.

IBS
IBS atau Irritable Bowel Syndrome yang mempengaruhi usus besar akan menyebabkan kerusakan di usus. Dan sering sendawa jadi salah satu akibatnya.

Hiatal hernia
Hiatal hernia adalah gangguan yang muncul di perut bagian atas dan melalui diafragma. Kondisi ini juga akan membuatmu terus bersendawa.

Sabtu, 07 April 2018

ketahui manfaat kesehatan ini dengan makan kembang kol

Ketahui manfaat kesehatan ini dengan makan kembang kol,- Kembang kol tentu sudah bukan sayuran yang asing lagi bagi masyarakat Indonesia. Selain terasa enak, kembang kol juga menyimpan banyak manfaat kesehatan untuk tubuh. Kembang kol diketahui mengandung banyak serat yang baik untuk kesehatan pencernaan dan kekebalan tubuh.

Penasaran manfaat kesehatan apa lagi yang bisa diberikan oleh kembang kol? Ini dia daftarnya:

Melancarkan kehamilan
Kembang kol kaya akan folat yang juga vitamin B9. VItamin B ini diketahui bisa membantu melancarkan kehamilan pada tahap apapun. Selain itu, mengonsumsi kembang kol juga mencegah cacat lahir pada janin. Kekurangan folat saat hamil seringkali bisa menyebabkan banyak masalah pada kehamilan tahap kedua.

Kesehatan jantung
Kembang kol juga kaya akan Allicin yang bisa menurunkan risiko stroke atau penyakit jantung pada banyak kasus. Dalam kembang kol juga terdapat zat yang membantu menurunkan tingkat kolesterol. Menjaga tingkat kolesterol tetap stabil akan mencegah penyakit jantung atau serangan jantung.

Membantu meredakan sakit arthritis
Orang yang mengalami arthritis seringkali merasakan nyeri dan sakit. Namun hal ini bisa diredakan dengan kembang kol yang mengandung banyak nutrisi dan vitamin. Dalam kembang kol terdapat vitamin K dan asam lemak omega-3 yang bisa meredakan sakit arthritis. Kembang kol juga memiliki zat anti peradangan yang bisa menurunkan peradangan dan sakit pada sendi.

Mencegah luka pada lambung
Kembang kol juga diketahui mengandung zat yang bernama glucoraphanin. Zat ini mencegah lambung terkena infeksi yang bisa memicu luka atau tukak lambung. Kembang kol yang kaya serat juga baik untuk kesehatan usus. Kembang kol memicu gerakan usus yang teratur dan membantu mencegah konstipasi.

Mencegah kanker
Sebuah penelitian terbaru membuktikan bahwa kembang kol mengandung zat yang bisa mencegah berbagai macam kanker pada tubuh. Kembang kol yang kaya serat juga diketahui bisa mencegah kanker usus besar dan kanker perut. Mengonsumsi kembang kol juga mencegah risiko terkena kanker payudara.